Dai di Jawa Barat Didorong Berperan Aktif Memasyarakatkan Ekonomi Syariah

Setelah sebelumnya sukses menggelar FGD Desa Ecowisata Halal bersama dengan Bank Indonesia setempat, MES Jawa Barat kembali bersinergi dengan Bank Indonesia menyelenggarakan program Training of Trainer (ToT) Dai Ekonomi Syariah bagi para dai di wilayah Jawa Barat dengan tema Membangun Ekonomi Umat Lebih Bermartabat. Program ToT ini merupakan yang kedua kalinya diadakan oleh MES Jawa Barat setelah sebelumnya diselenggarakan di tahun 2019.

Acara yang digelar selama dua hari pada 29 sampai 30 September 2020 ini dilaksanakan secara tatap muka di Hotel Savoy Homan dan virtual melalui platform video conference. Sebanyak sembilan narasumber hadir, antara lain perwakilan Bank Indonesia, Gentur Wibisono, Perwakilan OJK, Dosen Pasca UIN Bandung, Dr. H. Atang Abdul Hakim, MA, Kaprodi Hukum Ekonomi Syariah Pasca UIN Bandung, Dr. Sofian Al Hakim, M.Ag, Kaprodi Ekonomi Syariah Fakultas Ekonomi Bisnis Islam UIN Bandung, M. Hasanuddin, M.Ag, Dosen  Fakultas Ekonomi Universitas Padjajaran, Yunizar, SE, DSN MUI Pusat, Prof. Dr. Jaih Mubarok, SE, MH, M.Ag, M.Sc, Ph.D, Pimpinan Pondok Pesantren Solalatul Huda Tasikmalaya, H. Muhammad Aminudin, M.Ag, dan Ketua Umum MES Kota Bandung, Dr. Hj. Lilis Sulastri, S.Ag, MM.

Berita terkait  Resmi Dilantik, MES Jateng Rumuskan Strategi Pengembangan Ekosistem Halal

Diikuti oleh 300 peserta dai, Suwardi selaku Ketua I MES Jawa Barat, menjelaskan bahwa ToT ini menjadi bagian dari upaya MES Jabar untuk mewujudkan kesetaraan pemahaman tentang ekonomi syariah kepada para dai. Ia juga berharap diselenggarakannya acara ini dapat mensyiarkan ekonomi syariah secara luas sehingga turut mendorong peningkatan literasi ekonomi syariah masyarakat di Jawa Barat. Adapun tujuan diselenggarakannya ToT ini adalah untuk meningkatkan jumlah para da’i yang memiliki pemahaman yang komprehensif di bidang muamalah dan implementasinya. Dengan demikian, para dai ini juga berperan mendorong tercapainya misi MES dalam memasyarakatkan ekonomi syariah.

https://youtu.be/D1k8YWsnuCo
Related Posts
Leave a Reply

Your email address will not be published.Required fields are marked *