Bursa Efek Indonesia Kembali Selenggarakan Sharia Investment Week

Bursa Efek Indonesia Kembali Selenggarakan Sharia Investment Week

Sektor industri pasar modal syariah Indonesia terus menunjukan catatan positif dengan semakin diminatinya oleh masyarakat utamanya dari kalangan milenial. Berdasarkan laporan dari Bursa Efek Indonesia (BEI), dalam periode lima tahun terakhir rata-rata penambahan investor syariah baru sebanyak 17.865 investor dengan catatan transaksi pada semester I tahun 2021 mencapai Rp957 miliar.

Sebagai salah satu strategi untuk terus meningkatkan tingkat literasi dan inklusi pasar modal syariah di Indonesia serta untuk memberikan penghargaan kepada pihak-pihak yang secara konsisten terus memberikan dukungan terhadap upaya pengembangan pasar modal syariah Indonesia, BEI kembali menyelenggarakan Sharia Investment Week (SIW) pada tahun 2021 ini pada tanggal 11 – 13 November 2021.

Sharia Investment Week tahun ini dibuka langsung oleh Wakil Presiden RI, KH. Ma’ruf Amin. Dalam sambutannya wakil presiden mengapresiasi berbagai inovasi dan upaya yang telah dilakukan oleh seluruh elemen dalam mendorong pengembangan pasar modal syariah Indonesia melalui program yang berkelanjutan.

Berita terkait  MES Australia Dorong Pendirian Koperasi Syariah di Australia

Menurutnya upaya yang saat ini telah dilakukan seperti penerbitan 11 peraturan OJK, 25 fatwa DSN MUI serta rilisan roadmap pasar modal syariah 2020-2024 oleh OJK perlu dikawal dan dilaksanakan agar implementasi pasar modal syariah di indonesia lebih terarah.

Ketua Dewan Pembina MES ini juga berharap berbagai produk filantropi Islam yang terintegrasi dengan pasar modal syariah Indonesia seperti sukuk wakaf, zakat saham, wakaf sama dapat terus dikembangkan. Selain itu, Securities Crowd Funding berbasis syariah sebagai alternatif pendanaan UMKM juga harus terus dikembangkan terutama untuk mendorong kebangkitan UMKM pasca pandemi.

Sementara itu Kepala Divisi Pasar Modal Syariah BEI, Irwan Abdalloh mengatakan bahwa SIW ini menjadi sarana silaturrahim dan wadah untuk berdiskusi seputar investasi pasar modal syariah dengan menargetkan seluruh masyarakat Indonesia utamanya kalangan anak muda.

Berita terkait  Musyawarah Daerah MES Surakarta Fokus Kembangkan Ekonomi Umat di Era Digital

SIW 2021 ini juga sebagai rangkaian dari penyelenggaraan 44 tahun diaktifkannya kembali Pasar Modal Indonesia dan Bulan Inklusi Keuangan. Mengusung tiga tema besar yaitu: Strategi Pengembangan Keuangan Syariah, Alternatif Produk di Pasar Modal Syariah, dan Keuangan Sehat dengan Investasi Syariah, SIW dihadirkan secara virtual dengan mengintegrasikan sejumlah program literasi seperti seminar, talkshow dan virtual expo yang dimeriahkan dengan konser virtual, doorprize dan grandprize.

Dengan adanya SIW 2021 ini diharapkan dapat meningkatkan pemahaman, wawasan, dan inlkusifitas masyarakat tentang investasi di Pasar Modal Syariah sehingga dapat mendorong pertumbuhan investor di Pasar Modal Syariah Indonesia yang kini tercatat lebih dari 101.470 Investor saham syariah.

Related Posts
Leave a Reply

Your email address will not be published.Required fields are marked *