Kantor Perwakilan Bank Indonesia (KPw BI) Balikpapan bersama Pengurus Daerah MES Balikpapan didukung Pemerintah Kota Balikpapan kembali bekerja sama menyelenggarakan Festival Gerbang Halal pada Rabu, 17 Mei 2023 bertempat di Masjid Madinatul Iman Balikpapan Islamic Center. Kegiatan ini menjadi rangkaian dari Road to Festival Ekonomi dan Keuangan Syariah Kawasan Timur Indonesia (FESyar KTI) sekaligus mendukung kegiatan MTQ ke-144 Provinsi Kalimantan Timur.
Kepala KPw BI Balikpapan, Bambang Setyo Pambudi menyampaikan bahwa penyelenggaraan Gerbang Halal merupakan wujud kontribusi Bank Indonesia untuk mengembangkan ekonomi dan keuangan syariah di daerah, salah satunya melalui penguatan peran pondok pesantren.
Untuk itu, pihaknya akan melakukan pelatihan dan pendampingan unit usaha kepada sejumlah pondok pesantren di Balikpapan dan sekitarnya. Harapannya dengan pelatihan dan pendampingan yang diberikan oleh BI dapat menstimulasi kemandirian ekonomi pondok pesantren sehingga mampu memberikan kontribusi bagi kesejahteraan masyarakat.
Sementara itu, Staf Ahli Bidang Perekonomian dan Pembangunan Sekretariat Daerah Kota Balikpapan, Arzaedi Rachman yang hadir mewakili Walikota Balikpapan dan Ketua Umum MES Balikpapan, Rahmad Mas’ud mengapresiasi gelaran festival Gerbang Halal yang telah konsisten dilaksanakan selama 3 tahun terakhir.
Menurutnya, konsistensi pelaksanaan Gerbang Halal ini menjadi bukti atas komitmen dan sinergi yang kuat antara seluruh pemangku kepentingan di Balikpapan. Dirinya menekankan agar ke depannya rantai nilai halal di Balikpapan dapat terus diperkuat dan dikembangkan untuk kesejahteraan masyarakat.
Diketahui, Festival Gerbang Halal Balikpapan tahun ini memfokuskan perhatiannya pada penguatan peran pondok pesantren dan implementasi fitur QRIS infaq drive thru yang ditempatkan di Masjid Madinatul Iman Balikpapan Islamic Center.
Kegiatan ini ditutup dengan tabligh akbar yang diisi oleh Pengurus Pusat MES dan Ketua Bidang Dakwah dan Ukhwah Majelis Ulama Indonesia, Cholil Nafis dengan diikuti kurang lebih 300 santri dari berbagai pondok pesantren dan masyarakat umum di Balikpapan.
Penulis: Muhamad Iqbal Haqiqi
Editor: Herry Aslam Wahid
Les Bahasa Jerman
Artikel yang menarik dan bermanfaat, terima kasih sudah berbagi